Siapa yang gak kenal Kenshin Himura atau Hitokiri Battosai? Yeahhh... kartun jaman SMP. Aku taunya ini dari komik keluaran Manga. Mengisahkan seorang pendekar samurai muda yang super cool, ganteng, seksi, mempesona, namun agak bodoh. Jatuh cinta pada seorang tokoh komik. Yeaaahhhh!
Samurai X |
Setelah sukses dengan komik, tahun 1998-2000an muncul serial animasinya di televisi. Waktu itu yang menayangkan stasiun SCTV. Aku pernah bolos les tambahan karena pengen nonton kartun ini, besoknya ulangan dan nilainya dapat LIMAAA! Horeee... Nah sekarang, dibuat versi filmnya yang berjudul Rurouni Kenshin. Aku nonton sampe nganga saking bagus keren takjub. Ada adegan tusuk menusuk pake samurai, berdarah-darah, muncrat dan nempel darah kemana-mana, sungguh menarik...
Ini trailernya Rurouni Kenshin
Jalan cerita... Kenshin dikenal sebagai pembunuh berdarah dingin yang telah berjanji untuk tidak membunuh lagi. Selama menghilang beberapa tahun, akhirnya dia muncul ke sebuah desa dengan harapan tidak ada orang yang mengenalinya. Di sisi lain, ada orang yang selamat dari perang beberapa tahun silam dan mengambil samurai milik Kenshin. Akhirnya orang ini menjadi pembunuh bayaran dan mengaku dirinya adalah Battosai untuk menyebar teror kepada masyarakat. Kenshin pun bertemu dengan Kamiya Kauro, Sanusoke, Dokter Megumi, dan teman-teman lainnya. Dia berusaha menyelamatkan Megumi dari tangan penjahat yang meracuni masyarakat dengan opium. Di akhir cerita, dia berusaha menyelamatkan Kauro bahkan dia rela bila berubah kembali menjadi Hitokiri. Namun Kauro mengingatkan siapa Kenshin dan mengapa dia ingin Kenshin tetap menjadi Kenshin bukan Hitokiri Battosai.
Nah coba kalian ingat-ingat serial ini... Mengingat masa lalu mengingat masa kecil nan bahagia.
Tayang 2012 |
Wa, blognya udah dengan tampilan baru
BalasHapus*komen OOT :D
fardelynhacky : OOT bayar pajak. sini satu donat :p
BalasHapus